Pendidikan yang dilaksanakan di SMAN 2 Kota Tangerang mengedepankan kedisiplinan dan memberikan pelayanan pendidikan yang berkualitas. Bagaimanapun juga, orang tua siswa SMAN 2 Kota Tangerang mempercayakan anaknya sekolah di sekolah ini. Tentunya, kami dengan dewan guru bagaimanapun harus bisa menjaga amanah. Kedisiplinan itu pula, yang menjadi keyakinan untuk menciptakan pendidikan berkualitas dan bisa mengangkat prestasi siswa juga martabat sekolah, sehingga SMAN 2 Kota Tangerang lebih maju lagi.